Sapa Pedagang, Dr.Afni Janji Bangun Mushola di Pasar Jayapura

Kamis, 10 Oktober 2024 | 11:43:58 WIB

Siak (Sangkala.id)-Calon Bupati Siak Dr.Afni melanjutkan kampanye dialogisnya dengan mengunjungi pasar Jayapura, Bungaraya, Selasa (8/10/2024). Dengan gaya khasnya yang santai dan bersandal jepit, Calon Bupati perempuan pertama di Siak ini berjanji akan membangun musholla di Pasar Jayapura.

Dr Afni tampak menghampiri secara langsung satu persatu  pedagang dan pengunjung yang ada di pasar. Ia tak hanya menyapa dan menyalami, tapi juga berdiskusi.

Dikeluhkan pedagang masalah kurangnya fasilitas mushola. Padahal mereka harus berdagang di waktu jelang subuh sampai pagi.

Misna, salah satu pedagang pasar pagi tersebut curhat bahwa dalam pasar tersebut tidak tersedia mushola, sehingga para pedagang kesulitan apabila hendak melaksanakan sholat.

"Mudah-mudahan ibu bisa terpilih sebagai Bupati Siak, tolong bantu kami, di pasar ini tidak ada mushola bu, kami sudah berjualan dari subuh jadi harus mampir ke masjid, dan terlambat membuka dagangan," ujarnya.

Tidak hanya Misna, semua pedagang yang beragama islam juga mengeluhkan hal yang sama bahwa mereka merasa kesulitan melaksanakan sholat subuh karena dagangannya tidak bisa ditinggalkan.

"InsyaAllah nanti di semua fasilitas umum seperti pasar, khususnya pasar Jayapura ini akan dibangunkan mushola jika saya menjadi Bupati.  Selain shalat subuh, juga rasanya tak sempurna memulai cari rezeki tanpa shalat dhuha. Kita ikhtiarkan bersama ya dengan pilih nomor 2," kata Dr.Afni disambut dukungan dari pedagang.

* Diskusi Lapangan dengan Petani Perempuan

Usai bersilaturahmi dan mengunjungi pedagang pasar Jayapura, Calon Bupati Siak Dr.Afni Z menyempatkan waktu mengunjungi dan mendengarkan aspirasi para petani yang didominasi kaum perempuan di Kampung Bungaraya, Selasa (8/10/2024).

Afni menghampiri, berdiskusi dan tampak ikut duduk lesehan dengan para petani yang sedang beristirahat makan, sambil membawa gorengan yang dibelinya di pasar.

Dr.Afni juga mendengarkan curhatan petani sekitar yang merasa kesulitan mendapatkan pupuk subsidi.

"Jika harga gabah atau padi naik, harga pupuk dan keperluan bertani juga naik bu, dan untuk mendapatkan pupuk subsidi, persyaratannya juga harus lengkap dan sulit," terang salah satu petani di Sawah saat berbincang.

Sebagian petani juga mengeluhkan masalah pengairan di sawah saat musim kering.

"Saat musim kering, kami kesulitan mencari sumber air, padahal di bungaraya sudah ada mesin pompanisasi yang harganya milyaran, tetapi sulit saat kami ingin gunakan, kami harap apabila nanti ibu jadi Bupati dapat mebantu kami, " ucap salah seorang petani.

Sembari berbincang bersama petani tersebut, Calon Bupati Siak itu mengatakan, akan membantu para petani dan mempermudah untuk mendapatkan pupuk subsidi.

"Untuk mendapatkan pupuk subsidi nanti kita akan bantu bapak ibu mempermudah agar para petani bisa dengan mudah mendapatkan pupuk subsidi," ucapnya

Afni juga mengatakan bahwa apabila ia menjadi Bupati Siak nanti, akan membantu dalam mengatasi masalah pengairan yang hingga saat banyak dialami para petani.

"Untuk pengairan, apabila nanti masih kesulitan menggunakan mesin pompanisasi, kita akan bantu, saya ini orang lapangan bapak ibu, bila perlu nanti saya akan tunggu sampai mesin itu menyala agar bisa mengairi sawah Bapak Ibu semua, ucap Afni.

Meski singkat, para petani merasa senang bisa berinteraksi secara langsung dengan Calon Bupati Perempuan Pertama di Kabupaten Siak itu.

"Ternyata orangnya masih sangat muda dan pengalamannya banyak. Tidak sombong dan ramah sekali. InsyaAllah kami akan pilih Ibu Afni sesuai hati nurani," kata seorang petani. Mereka kemudian tampak antusias foto bersama.***

Terkini