Rohul (Sangkala.id)-Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) kembali menorehkan prestasi gemilang di bawah kepemimpinan Bupati Anton, ST, MM dan Wakil Bupati H. Syafaruddin Poti, SH, MM. Daerah yang dikenal dengan julukan "Negeri Seribu Suluk" ini berhasil mencatat pertumbuhan ekonomi tertinggi di Provinsi Riau, yakni sebesar 6,75 persen.
Capaian tersebut tertuang dalam data Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau Triwulan II (Year on Year). Angka 6,75 persen itu melampaui rata-rata pertumbuhan ekonomi Provinsi Riau yang sebesar 4,59 persen, bahkan melebihi angka nasional yang berada di level 5,13 persen.
Prestasi ini menegaskan arah pembangunan Rokan Hulu yang kian terarah dan berdampak luas. Di bawah kepemimpinan Anton-Syafaruddin, pemerintah daerah terus mendorong pembangunan infrastruktur, peningkatan konektivitas wilayah, serta penguatan ekonomi kerakyatan.

"Pertumbuhan ekonomi yang tinggi ini merupakan hasil kerja keras dan sinergi seluruh pihak-pemerintah, dunia usaha, serta masyarakat. Kami berkomitmen memperkuat ekonomi daerah dengan pembangunan yang merata dan berkeadilan," ujar Bupati Anton dalam beberapa kesempatan.
Capaian tersebut diungkap dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2025 dan Pengendalian Inflasi Daerah Provinsi Riau, yang dipimpin langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri, Dr. Bima Arya.
Dengan kinerja ekonomi yang melampaui provinsi dan nasional, Rokan Hulu kini menjadi contoh nyata keberhasilan pembangunan berbasis visi dan kolaborasi. Pemerintah daerah memastikan momentum positif ini terus dijaga agar manfaatnya semakin dirasakan masyarakat.
"Kami akan terus mendorong sektor-sektor produktif, seperti pertanian, UMKM, dan investasi daerah agar pertumbuhan ini berkelanjutan dan berdampak pada kesejahteraan rakyat," tambah Anton.
Capaian 6,75 persen ini sekaligus menjadi penegasan bahwa Rokan Hulu bukan hanya berkembang, tetapi juga memimpin dalam pertumbuhan ekonomi di Bumi Lancang Kuning.***