Cabup dan Cawabup Siak Afni Z - Syamsurizal Peroleh Nomor Urut 2, Afni: Berkat Doa Ibu

Senin, 23 September 2024 | 17:33:20 WIB

SIAK (Sangkala.id)-Setelah melaksanakan Rapat pleno penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati Siak tadi malam, Minggu (22/9/2024), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Siak menggelar pengundian nomor urut untuk ketiga pasangan calon (Paslon), yang akan mengikuti Pemilihan Kepala Daerah 2024, bertempat di Sekretariat KPU Siak, Senin (23/9/2024).

Pengundian dimulai pukul 10 pagi. Ketiga paslon Bupati maju ke depan mengambil nomor urut masing-masing. Alhasil, Paslon Afni Z - Syamsurizal mendapat nomor 2.

Sorak gembira tak terbendung dari paslon Afni Z - Syamsurizal yang mengusung jargon "Kito GAS" ini. Dengan muka sumringah, Afni mengucapkan rasa syukur atas perolehan nomor 2, yang dari awal sudah menjadi incaran.

"Alhamdulillah kita mendapatkan nomor urut 2 sesuai yang kita inginkan. Ini berkat doa Ibu," ujar Afni.

Lanjut Afni, setiap melaksanakan solat dan berzikir, Afni selalu mendoakan agar nomor urut 2 bisa didapatkan. Sehari sebelumnya, Afni mengikuti khatam Al-Qur'an sebanyak 70 jus. Selama prosesi khatam, Afni mengaku terus berdoa agar mendapat nomor urut dua.

Doa bersambut, Afni kini melaju di kontestasi Pilkada Siak dengan nomor urut sesuai yang diharapkan. Berpasangan dengan Syamsurizal, Afni yakin bisa menang dan akan memimpin Siak 5 tahun mendatang.

"Ini pertanda langit. Saya yakin dengan nomor 2, saya akan menang. Kita akan membawa Siak lebih hebat, Siak lebih bermartabat. " tegas Afni.

Paslon Afni Z dan Syamsurizal maku Pilkada Siak dengan diusung oleh empat partai politik. Yakni Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Nasdem dan Partai Umat.

Ketua KPU Siak Said Darma Setiawan mengatakan, tahun ini ada 3 Paslon yang mengikuti kontestasi Pilkada Siak tahun 2024.

"Alhamdulillah hari ini kita melakukan kegiatan pencabutan Nomor calon Kepala Daerah telah berjalan lancar. Ada tiga Paslon yang melakukan pencabutan nomor," ungkap Ketua KPU Siak Said Darma Setiawan.

Said Darma menghimbau kepada semua pihak agar tetap menjaga suasana pemilihan yang aman dan damai.

Hasil Pencabutan nomor urut, nomor 1 pasangan Irving Kahar - Sugianto, nomor 2 Pasangan Afni Z - Syamsurizal, nomor 3 pasangan Alfedri - Husni Merza.

Usai pencabutan nomor, ketiga Paslon berbaris di depan seluruh masyarakat yang hadir membacakan deklarasi pemilihan damai. Usai pembacaan deklarasi, ketiga Paslon mengikuti kegiatan penanaman pohon kelapa. ***

Tags

Terkini