10 Partai dan Puluhan Ribu Pendukung Antarkan Paslon Afrizal-Setiawan Daftar ke KPU

Jumat, 30 Agustus 2024 | 08:19:42 WIB

Rohil (Sangkala.id)-Usai Deklarasi di Jalan Klenteng, Bagansiapiapi, Rokan Hilir, Kamis (29/8/2024), pasangan Afrizal-Setiawan (Asset) langsung mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rohil.

Pendaftaran pasangan ini diantar puluhan ribu pendukung dan simpatisan. Pasangan ini didukung sepuluh partai yang didominasi peraih kursi terbanyak di DPRD Rohil.

Dalam Deklarasi Afrizal menyampaikan terimakasih atas kepercayaan kepada dirinya khususnya terhadap paslon Asset. Ia menegaskan siap membangun komunikasi yang semakin baik lagi dengan tujuan untuk meraih apa yang ingin dicapai sesuai dengan harapan.

"Kami minta untuk dapat solid bersama-sama seluruh kader dan warga," ujar Afrizal.

Dalam kesempatan itu, Afrizal Sintong juga mengajak seluruh lapisan agar berpolitik secara santun dan tidak melakukan kampanye hitam. Sehingga, penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024 berjalan dengan aman dan damai.

"Mari kita jaga penyelenggaraan Pilkada ini berjalan aman dan kondusif. Bagi pengguna media sosial juga harus jeli dalam menerima dan menyebarkan informasi sehingga tidak terpengaruh dengan berita hoax," ajaknya.

Pendaftaran pasangan Asset di terima etua KPU Rohil Supriyanto bersama komisioner lainnya. Afrizal mengucapkan terimakasih kepada penyelenggara Pemilu yakni KPU dan Bawaslu serta pihak keamanan TNI dan Polri.***(Zal)

Terkini