Spanduk Peringatan Awas Buaya Hiasi Anak Sungai di Rohil

Jumat, 11 Oktober 2024 | 22:43:18 WIB

Rohil (Sangkala.id)-Terjadinya beberapa kasus manusia dimangsa buaya di Kabupaten Rokan Hilir, membuat kapolres memerintahkan seluruh kapolsek untuk memasang spanduk himbauan di perairan atau anak sungai. Hal itu dilakukan untuk meminimalisir korban dan menciptakan rasa aman masyarakat.

Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni SIK MH memutuskan mengeluarkan instruksi itu, Kamis (10/10).

"Diperintahkan kepada Kapolsek se-Rohil agar memasang spanduk himbauan berhati hati ada buaya," Kata Kapolres Rohil.

Kapolres memerintahkan kepada Kapolsek agar memasang spanduk himbauan kepada masyarakat agar berhati-hati ada buaya di lokasi lokasi berpotensi adanya hewan pemangsa tersebut.," kata Plh Kasi Humas Polres Rohil, Ipda Edi Purnomo.

Hal ini mengingat bahwa belakangan ini kerap terjadi kecelakaan di mangsa buaya di Rokan Hilir. Ini disampaikan supaya semoga tidak ada lagi korban berikutnya. Dan ini penting lagi mengingat saat ini masyarakat ramai - ramai berlalu lalang karena mengikuti aktivitas pilkada," imbuhnya.***(zal)

Terkini