Libatkan Ribuan Relawan, Tim GAS Paling Solid dan Lengkap

Libatkan Ribuan Relawan, Tim GAS Paling Solid dan Lengkap

Siak (Sangkala.id)-Ratusan tim relawan dari Tualang, Kandis, Minas, dan Sungai Mandau, berkumpul bersama Calon Bupati Siak, Dr.Afni Z,M.Si, Minggu (29/4/2024) di Pekanbaru. Dalam pertemuan ini sekaligus juga diberikan lebih dari 20 SK simpul relawan yang siap memenangkan pasangan nomor urut 2 Afni-Syamsurizal.

Hadir pada kesempatan ini Ketua umum tim relawan yang juga mantan Bupati Siak dua periode Arwin AS, dan Ketua tim koalisi Indra Gunawan. Selain itu juga hadir perwakilan tim koalisi dari Partai Golkar seperti Sujarwo dan Zulkifli; Marzuki dari Nasdem, dan Sabar Sinaga dari Demokrat.

Seluruh SK relawan dari empat Kecamatan ini melibatkan ribuan anggota relawan, dan dimotori oleh para tokoh masyarakat lintas agama dan suku. Jejaring tim relawan yang  terbentuk sudah sampai ke tingkat koordinator Desa. Satu persatu SK diberikan sebagai tanda keterlibatan relawan dalam tim pemenangan.

"Jika melihat yang hadir hari ini, semuanya adalah pejuang-pejuang tangguh yang kuat, tulus, dan ikhlas. Sebagian besar juga ada tim-tim saya dulu. Ini luar biasa. Tim Berazam sudah paling solid dan lengkap. Mudah-mudahan setelah ini makin tancap gas, insyaAllah tanda-tanda kemenangan makin terlihat. Mari kawal suara rakyat Siak memenangkan Afni-Syamsurizal," tegas Ketua Tim Relawan, Arwin AS.

Bapak Pembangunan Siak ini meminta seluruh relawan habis-habisan membantu perjuangan Afni-Syamsurizal. Semua pihak harus dirangkul demi menjaga dukungan di kantong suara.

"Kita harus memilih pemimpin yang baik dari tiga Paslon yang ada di Siak. Saya menilai, Afni inilah yang paling bersih, paling gigih dan paling siap memimpin Siak. Bukan lagi memberi janji, tapi sudah terbukti dengan pengalaman di Kementerian, dia sudah banyak membantu perjuangan rakyat di pelosok Siak. Saya yakin Afni bisa membawa Siak lebih hebat," sebut Arwin.

Sementara itu Ketua tim koalisi yang juga Ketua DPD Golkar Siak meminta dengan pertemuan kali ini, tim koalisi dan relawan semakin solid memenangkan Afni-Syamsurizal.

"Ada tokoh yang bersatu demi calon kita ini. Kekuatan figur Afni bisa menyatukan Pak Arwin dan Pak Syamsuar, dan ini sesuatu yang luar biasa. Ukuran kemenangan di Pilkada bukan soal duit, tapi semangat kita semua. Partai Golkar memberi kursi tanpa mahar, tanda bahwa kami solid memberi dukungan pada Afni-Syamsurizal karena yakin pasangan ini akan menang," tegas Indra.

Indra yakin program-program unggulan pasangan dengan jargon Kito GAS ini dapat menyentuh masyarakat. Untuk itu ia berharap kekompakan tim relawan bersama koalisi akan mengantarkan Afni sebagai Bupati perempuan pertama di Kabupaten Siak.

"Kalau kita membaca program Afni, pasti kita memilih karena inilah program yang dibutuhkan rakyat. Misalnya ketika kita berbicara seragam sekolah, tidak lagi memikirkan uang. Sebab jika Afni menang, seragam sekolah akan diberikan secara gratis. Mari kita sampaikan itu ke masyarakat," sebutnya.

Sementara itu Afni meminta setelah ini tim relawannya semakin solid bersinergi, mengawal suara sampai saat pemilihan nanti. Perihal kampanye ia meminta agar disiapkan lokasi dan suasana yang bisa menyapa dekat masyarakat.

"Saya ini orang lapangan. Kalau perlu di pelosok-pelosok kampung kita datangi silahturahmi. Saya yakin dengan kekuatan relawan hari ini, ditambah dengan solidnya koalisi, insyaAllah kita akan menang dan kemenangan kita akan menjadi kemenangan rakyat Siak," tegas Afni optimis.

Acara kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah dan makan bersama. Tampak Afni ikut memberikan pelayanan pada relawan. Bahkan ia tampak ikut sibuk memastikan ratusan relawan yang hadir benar-benar terlayani dengan baik.

"Ibu Afni karakternya ya memang begini. Sudah tak heran lagi. Dia belum makan sebelum semuanya dipastikan sudah makan. Jadi kami tidak heran melihatnya hari ini begini, karena sudah jadi karakternya," kata Sumartik, salah satu relawan dari Tualang.

Dalam kesempatan ini juga dibagikan simbolis rompi relawan, Alat Peraga Kampanye, dan kendaraan roda empat untuk setiap simpul relawan tingkat kecamatan yang akan digunakan bagi mobilitas tim pemenangan. Posko pemenangan juga dipastikan ada hingga sampai ke tingkat Desa.***

#Politik

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index