DPRD Pelalawan Siap Bersinergi dan Dukung Penuh Program PWI Pelalawan

DPRD Pelalawan Siap Bersinergi dan Dukung Penuh Program PWI Pelalawan

PELALAWAN (SI)-Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pelalawan menggelar audiensi dan silaturahmi bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pelalawan, Selasa (25/6/2024).

Dalam silaturahmi tersebut, rombongan PWI Pelalawan diterima langsung oleh Ketua DPRD Pelalawan Baharudin, SH, MH dan Wakil Ketua I H. Syafrizal, SE didampingi Sekretaris Dewan (Sekwan) Masri, M.Si di ruang rapat Ketua DPRD.

Ketua PWI Pelalawan, Samsul Bahri  menyampaikan bahwa silaturahmi ke DPRD ini dalam upaya meningkatkan senergitas dan kemitraan yang selama ini sudah terbangun baik antara DPRD dan PWI Pelalawan. Selain itu, Samsul Bahri juga memaparkan berbagai program kegiatan PWI Pelalawan yang sudah disusun dan langkah strategis yang dilakukan ke depan.

"Atas nama PWI Pelalawan kami ucapkan terimakasih kepada DPRD yang selalu memberikan support dan dukungan kepada PWI Pelalawan. Dalam waktu dekat, tepatnya tanggal 2 Juli 2024 mendatang, PWI Pelalawan akan melaksanakan kegiatan Jalan Sehat dalam rangka memperingati HPN 2024 dan HUT PWI ke 78 tingkat kabupaten, yang jelas partisipasi dan dukungan dari para anggota DPRD sangat kami harapkan demi kelancaran dan suksesnya acara tersebut," jelas Samsul Bahri.

Sementara itu, Ketua DPRD Pelalawan Baharudin SH MH menyambut baik kunjungan kerja Pengurus PWI Pelalawan. Tentunya, Lembaga Legislatif siap bersinergi mendukung kemajuan dan program kerja PWI dalam rangka mensukseskan pembangunan, termasuk kesiapan mensukseskan Hari Pers Nasional dn HUt PWI ke 78 tingkat Kabupaten Pelalawan.

"Intinya, apa yang menjadi program kerja prioritas dan program kerja lainnya dari PWI Pelalawan, kami siap mendukung dan terbuka," ujarnya.

Baharudin juga menjelaskan tugas dan fungsi DPRD, dengan maksud agar tidak salah dalam menafsirkan kinerja DPRD.

"Sebagai organisasi wartawan tertua, tentu kawan-kawan PWI profesional dalam menyebarkan informasi ke masyarakat," sebutnya.

Senada dengan Baharudin, Wakil Ketua I DPRD Pelalawan H Syafrizal menyambut baik kunjungan jajaran pengurus PWI Pelalawan. Ia berharap sinergi yang baik terus terbangun antara Lembaga Legislatif dan PWI Pelalawan.

"Tentunya, kami juga berharap hubungan dan sinergitas yang baik antara PWI dan DPRD tetap terjalin," tandasnya.***

#Riau

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index