Imigrasi Pekanbaru Buka Layanan Paspor di Mal Ciputra, Urus Paspor Kini Semakin Mudah

Imigrasi Pekanbaru Buka Layanan Paspor di Mal Ciputra, Urus Paspor Kini Semakin Mudah

Pekanbaru (Sangkala.id)-Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pekanbaru meresmikan Unit Layanan Paspor (ULP) di Mal Ciputra Seraya Pekanbaru, Senin (26/1/2026). Kehadiran layanan ini menjadi bagian dari transformasi pelayanan publik agar lebih mudah dijangkau masyarakat.

Peresmian bertepatan dengan Hari Bhakti Imigrasi ke-76 dan dihadiri sejumlah pejabat Forkopimda, termasuk Wakil Wali Kota Pekanbaru, Markarius Anwar, yang turut memotong pita sebagai tanda dimulainya operasional ULP.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pekanbaru, Ryang, mengatakan pembukaan ULP di pusat perbelanjaan merupakan bentuk inovasi layanan publik yang menyesuaikan kebutuhan masyarakat modern.

"Dengan lokasi di mal, masyarakat bisa mengurus paspor dengan lebih cepat, mudah, dan nyaman tanpa mengganggu aktivitas harian," ujarnya.

Kepala Kanwil Kemenkumham Riau yang diwakili Junior Manerep Sigalingging menyebut langkah ini menjadi bagian dari transformasi digital dan inklusif dalam pelayanan keimigrasian.

"Ini bukan sekadar pembukaan lokasi baru, tapi komitmen menghadirkan layanan publik yang adaptif dan dekat dengan masyarakat," tegasnya.

Wakil Wali Kota Markarius Anwar mengapresiasi langkah Imigrasi Pekanbaru yang dianggap mampu mendekatkan pelayanan kepada publik.

"Inovasi seperti ini sangat dibutuhkan. Pemerintah Kota Pekanbaru mendukung penuh upaya peningkatan kualitas layanan publik," katanya.

Untuk mendapatkan layanan di ULP Mal Ciputra Seraya, masyarakat cukup mendaftar melalui aplikasi M-Paspor dengan memilih lokasi dan jadwal pelayanan sesuai kuota yang tersedia.

Dengan kehadiran ULP ini, masyarakat Pekanbaru kini dapat menikmati layanan paspor yang lebih efisien, nyaman, dan terintegrasi dengan pusat aktivitas kota.***

#Rakyat

Index

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index